SOLUSI SAKIT MAAG

Blog pengalaman sembuh sakit maag kronis | obat alami sakit maag | makanan sakit maag | cara sembuh sakit maag | pantangan sakit maag

http://solusi-sakit-maag.blogspot.com/2014/07/resensi-buku-rahasia-sembuh-sakit-maag.html

SOLUSI SAKIT MAAG SPESIAL UNTUK SAHABAT NINIEKSS DI AMERIKA SERIKAT

SOLUSI SAKIT MAAG SPESIAL UNTUK SAHABAT NINIEKSS DI AMERIKA SERIKAT


Ternyata blog Solusi-Sakit-Maag ini tidak hanya dikunjungi oleh pembaca Indonesia saja. Namun juga dari Luar Negeri. Dan kunjungan terbanyak dari Amerika Serikat. Hingga ratusan jumlahnya. Oleh sebab itu, saya merasa perlu untuk menulis sesuatu kepada Sahabat NiniekSS di Amerika Serikat. Selamat membacanya...


Bismillahirrahmanirrahiim...

Sahabat NiniekSS di Amerika Serikat...


Hello Sahabat Pembaca blog www.solusi-sakit-maag.blogspot.com yang budiman. Terima kasih ya atas kunjungan kalian ke blog ini, semoga kalian tidak sia-sia mengunjungi blog yang sederhana ini, dan memperoleh pengetahuan yang sebenar-benarnya, tentang bagaimana sebenarnya penderitaan sakit maag, dari awal hingga yang paling parah, selama belasan tahun, bukan dari katanya katanya, tapi dari pengalaman yang saya alami sendiri.

Masa-masa sakit hingga kesembuhan yang sempurna semua ada disini, ada di blog ini.


Organ tubuh manusia tentu sama antara orang Indonesia, Amerika, Jepang ataupun belahan bumi manapun. Jadi menurut pemahaman saya, semua keluhan maag dan asam lambung (GERD) yang menimpa siapapun didunia ini ya rasanya akan sama. Yang membedakan adalah stadiumnya. Jadi, kalian sahabat-sahabatku yang ada di Amerika, kalau mau tahu bagaimana sih sebetulnya penderitaan orang sakit maag ? Semuanya sudah saya tuangkan di blog ini.

Semula saya pikir yang bisa terkena sakit maag hanyalah orang-orang miskin


Ya, memang benar. Jujur, saya pikir, dulu, yang bisa terkena sakit maag hanyalah orang-orang miskin. Karena mereka sarat dengan beban pikiran. Untuk hidup besuk bagaimana ? Duit tak ada ditangan. Sedangkan penghasilan tak menentu. Kadang hari ini dapat duit. Dan seringkali tak dapat apa-apa dalam seharinya ? Bagaimana tak berat di pikiran ? Anak banyak. Kebutuhan makin hari bukannya makin ringan tapi semakin banyak. Anak-anak semakin besar butuh biaya untuk sekolah. Butuh biaya makan setiap hari. Butuh biaya untuk sosial kemasyarakatan. Kalau ada orang punya hajat menikahkan anaknya, mengkhitankan anaknya, punya bayi, mereka sakit dan diopname, kita harus perhatian dan toleransi, semampu kita.

Lha ini ? Untuk makan saja susah ? Bagaimana kita bisa menjadi anggota masyarakat yang baik ? Boro-boro menyumbang untuk tetangga yang sakit, tetangga yang menikahkan anaknya, tetangga yang mengkhitankan anaknya, pusiiiing...

Saya pikir hanya orang-orang seperti saya ini, dulu, yang hidupnya teramat susah yang bisa terkena sakit maag. Ternyata tidak ya teman. Setelah Tuhan memberikan kesembuhan kepada saya dari maag dan asam lambung (GERD) yang amat parah, dan setelah sembuh saya mengitikadkan diri saya untuk disisa hidup saya ini membantu upaya kesembuhan siapapun dari sakit maag dan asam lambung mereka, saya baru tahu, ternyata siapapun didunia ini bisa terkena sakit maag, termasuk para milyarder. Yang dalam hidup mereka tak pernah memikirkan untuk mencari uang lagi, karena mereka sudah di zona aman, telah dizona passive income. Dan termasuk kalian sahabat-sahabat saya yang ada di Amerika, bahkan sahabat-sahabat di Jepang dan Filiphina, banyak sekali ya, yang terkena sakit maag dan GERD ?

Ada perbedaan penyebab pada orang yang kaya dan orang miskin


Jika penyebab sakit maag yang terjadi pada orang-orang yang terbatas ekonominya karena sering kekurangan makan dan terlalu berpikir berat mencari uang. Pada kaum kaya, penyebab mereka bisa terkena sakit maag justru dari makanan yang berlebihan yang masuk kedalam perut, dan gaya hidup yang stress setiap waktu.

Kalau orang tak mampu stress memikirkan bagaimana caranya mereka mencukupi kebutuhan dan meraih keinginan. Sebaliknya, bagi kaum kaya stress karena bingung mencari apa yang bisa membuat hati mereka bahagia. Karena segala keinginannya sudah terpenuhi semua, lalu apa lagi ? Rumah mewah sudah dimiliki, mobil merk terkini sudah banyak nangkring memenuhi garasenya, deposito sudah ada dimana-mana, mau apalagi ? Sedekah ? Tetangganya sudah sama-sama kaya ? Haah...lalu bagaimana dong ?

Di Indonesia lain...


Meskipun hidup dalam serba kekurangan, kami masih mempunyai banyak peluang untuk berbahagia. Kami mempunyai Allah SWT. yang siap menolong kapanpun kami membutuhkannya, asalkan kami taat kepada perintah-perintahNya dan menjauhi larangan-laranganNya. Kami mempunyai Sayyidina Muhammad Rasulullah SAW. Nabi kami yang sepanjang hidupnya sangat mencintai kami umatnya hingga detik-detik wafatnya. Dan Nabi kami Sayyidina Muhammad Rasulullah SAW tersebut memberikan warisan kepada kami umatnya yang nilainya tak bisa disejajarkan dengan dunia beserta seluruh isinya. Warisan itu adalah Kitab Al Qur’an yang agung, berisi petunjuk bagaimana manusia harus hidup di dunia untuk mencari bekal bagi kehidupannya di akherat kelak. Kami kaum Muslim, mempunyai suatu keyakinan yang kuat, bahwa hidup didunia ini hanyalah sementara. Masih ada kehidupan yang abadi sesudah kehidupan yang hanya sementara didunia ini. Disana, pada keabadian ada alam surga dan alam neraka.

Surga adalah alam akherat yang tak bisa digambarkan keindahan dan kebahagiaannya. Dan neraka adalah alam akherat yang tak bisa digambarkan betapa pahit dan penderitaannya disana !

Siapa yang berhak menduduki alam surga dan alam neraka tergantung kepada Rahmat dan Keridhoan Allah SWT. Oleh karena itu oleh Islam agama kami, dituntut agar ketika kami hidup didunia TAAT kepada Allah SWT. dan mencintai Rasulullah SAW. yang membawa kabar berita gembira tentang AGAMA ISLAM kedunia ini. Agar kami selalu memperoleh Ke-Ridhoan Allah SWT. baik didunia maupun dialam akherat kelak.

Sahabat NiniekSS di Amerika Serikat


Kebahagiaan yang lain yang masih mudah diraih di Indonesia, adalah masih mudahnya kami untuk melakukan sedekah. Karena dimana-mana dilingkungan kami masih sangat banyak orang yang membutuhkan bantuan. Dan solidaritas sosial dilingkungan kami masih sangat kental. Ketika ada seseorang yang butuh dibantu, maka masih banyak dermawan yang peka untuk membantunya.

Dan kami, sesama orang yang tak mampu, masih bisa berbagi apa saja yang kami mampu dengan tetangga sebelah, meskipun kamipun sangat membutuhkannya. Dikalangan kami jarang yang egois mementingkan kepentingan kami sendiri. Ibarat hanya mempunyai telor ¼ kg, maka yang 2 butirnya masih bisa dibagikan kepada tetangga sebelah yang anaknya kelaparan tak punya lauk. Di Amerika, apakah kalian masih bisa menemukan situasi yang mengharukan seperti itu ? Dan memberikan seberkas kebahagiaan kepada orang yang ikhlas memberikan telornya meski hanya 2 butir ?

Persoalan sakit maag di negara kalian Amerika Serikat


Sama saja dengan di Indonesia. Kalian bisa membacanya tentang berbagai hal yang ada kaitannya dengan sakit maag di blog ini. Jika kalian ada yang minat pesan BUKU saya ataupun herbal yang saya jual, insya Allah akan saya usahakan bisa kirim ke Amerika. Hubungi saja WA saya 0877.3259. Jika saya tak bisa berbahasa Inggris, bukankah ada Google Translate, mudah kan ? Tetapi kalian harus sabar menunggu balasannya.

Jika kalian ingin mengetahui produk-produk berkualitas untuk kesembuhan sakit maag, klik link ini.

Dari blog ini, setidaknya kalian bisa mempelajari soal tips makanan pantang, makanan yang baik dan aman bagi maag, atau hal-hal yang harus dihindari ataupun hal yang sebaiknya dilakukan demi kesembuhan yang diharapkan.

Yang penting kalian harus hindari adalah :
  • Makanan dari terigu
  • Susu Olahan Pabrik
  • Mentega
  • Keju
  • Coklat
  • Dan segala makanan yang berlemak lainnya

Banyak makan buah dan sayuran segar, hindari stress, cukup berolah raga yang sesuai/ringan, cukup beristirahat, dan selalu berpikir yang positif. Banyaklah berderma kepada yang membutuhkan. Untuk apa harta tak dibawa mati. 

Demikian dulu ya kawan. Semoga artikel ini bermanfaat. Alhamdulillahirabbil’alamiin...

Purworejo, 19 April 2020

Salam hangat dari Indonesia,
NiniekSS 
Labels: AMERIKA SERIKAT, SAHABAT NINIEKSS, SOLUSI SAKIT MAAG

Thanks for reading SOLUSI SAKIT MAAG SPESIAL UNTUK SAHABAT NINIEKSS DI AMERIKA SERIKAT. Please share...!

0 Komentar untuk "SOLUSI SAKIT MAAG SPESIAL UNTUK SAHABAT NINIEKSS DI AMERIKA SERIKAT"

Back To Top