SOLUSI SAKIT MAAG

Blog pengalaman sembuh sakit maag kronis | obat alami sakit maag | makanan sakit maag | cara sembuh sakit maag | pantangan sakit maag

http://solusi-sakit-maag.blogspot.com/2014/07/resensi-buku-rahasia-sembuh-sakit-maag.html

TIPS YANG BERMANFAAT KETIKA MENJALANKAN PUASA RAMADHAN

TIPS YANG BERMANFAAT KETIKA MENJALANKAN PUASA RAMADHAN


Oleh : NiniekSS

Bismillahirrahmanirrahim...


Puji syukur yang tiada tara kepada Allah SWT, yang senantiasa melimpahkan rahmat dan karuniaNya sehingga kita manusia dan segala makhluk masih diberikan umur yang panjang dan bisa melakukan ibadahnya untuk senantiasa menyembahNya. Sholawat dan salam yang sekhalis-khalisnya bagi junjungan seluruh alam semesta raya, Teladan yang mulia, Nabi agung Sayyidina Muhammad Rasulullah Saw, yang syafaatnya senantiasa melingkupi keluarga, para Sahabat yang sangat Beliau cintai, dan kita sekalian serta seluruh alam semesta raya, bukan saja nanti di akherat, namun didunia sekarang ini.

Tips aman berpuasa bagi sakit maag


Tinggal menghitung hari, Ramadhan yang mulia yang kita rindukan sebentar lagi tiba. Tentu kita yang sakit maag harap-harap cemas. Sudah bisakah menjalankan puasa ? Sedangkan sebentar sebentar lapar perut kosong minta diisi. Kalau tidak segera diisi perut akan perih setengah mati. Bagaimana nanti jika untuk puasa seharian ? Puasa selalu menjadi kerinduan bagi semua Umat Muslim, namun menjadi keprihatinan yang mendalam bagi orang yang sedang terkena sakit maag, apalagi yang sudah akut.

Puasa adalah perintah wajib dari Allah SWT. bagi umat Muslim

Karena “Wajib”, maka tak boleh ditinggalkan. Kita harus berusaha semaksimal mungkin untuk bisa menjalankannya dengan sebaik-baiknya. Karena didalam puasa sangat banyak keberkahan dan pembelajaran hidup. Bulan puasa adalah bulan yang diberkahi. Oleh karena itu bagaimana caranya, agar kita umat Muslim bisa mendapatkah hidayah bisa menjalankannya dengan penuh khidmad. Sehingga akan memperoleh keberkahannya bagi sepanjang tahun kedepan. Bukan hanya untuk itu, tapi untuk dunia akherat sepenuh-penuhnya. Sangatlah merugi bagi Muslim yang tak bisa menjalankan puasa. Sangatlah merugi !

Menjalankan puasa berarti menjalankan ketaatan kepada Allah SWT.

Bisa berpuasa di Bulan Ramadhan adalah suatu anugerah yang tak ternilai. Karena mempunyai makna yang luar biasa. Menjalankan puasa Ramadhan adalah suatu ketaatan kepada Allah SWT, maka akan mempunyai nilai yang tinggi dalam pandangan Allah SWT. Tentu bagi seorang abdi yang taat akan berbeda dengan abdi yang tak taat dalam menjalankan tugas. Dan kecintaan Allah kepada masing-masingnyapun akan berbeda pula.

Ketaatan kepada Allah merupakan nilai tertinggi dibandingkan dengan nilai ibadah yang manapun. Lihatlah orang-orang yang ketika hidupnya taat kepada Allah. Maka dalam kehidupan keseharian beserta keluarganya akan memperoleh ketenangan serta kebahagiaan meskipun dalam kesederhanaan, tidak bergelimang harta. Dan ketika meninggalpun subhanallah diberikan cara yang baik, prosesi pemakamannyapun lancar, tidak mengalami hambatan apapun, hingga selesai upacara pemakaman. Semua yang ditinggalkan merasa bersedih kehilangan, dan mengiringkan kepergiannya dengan doa-doa yang baik.

Berbeda dengan Muslim, tetapi tidak taat kepada Allah SWT. semasa hidupnya. Tidak sholat apalagi ke Masjid. Hidup seenaknya sendiri dan sembarangan kelakuannya. Maka kehidupan keluarganya banyak yang porak poranda. Makan susah, banyak hutang, dan kehidupannya beserta anak-anaknyapun serba sulit, menyulitkan orang lain dan banyak halangan.

Dan ketika meninggal. Naudzubillahimindzalik. Ketika nazak sengsara sekali, susah sekali dan lama prosesnya. Hingga sanak keluarga yang menungguinya tak tega melihatnya. Dalam proses mengkhafani jenazah ya ada-ada saja halangannya. Mencari kain kafan susah. Mencari bunga untuk dirangkai susah. Mencari orang untuk menggali kubur susah, kebetulan petugasnya sedang ada halangan, dan yang mengiringi kemakampun hanya beberapa gelintir orang. Dan para peziarahpun saling berbisik ngerumpi keburukannya saat hidup. Padahal hal seperti ini juga tak baik. Tapi masih saja terjadi, jika yang meninggal ketika hidupnya banyak keburukan, selalu dipergunjingkan pelayat dengan berbisik-bisik. Jangan ya teman, berdoalah yang baik-baik, jangan suudzon, karena kita tidak tahu bagaimana cara meninggalnya kita besuk. Mudah-mudahan husnul khotimah. Aamiin.

Maka taatlah kepada Allah dalam segala hal. Dengan taat kita akan merasakan cinta kepada Allah SWT. dan Rasulullah Saw. Semakin dalam ketaatan kita maka akan semakin dalam kecintaan kita. Tentu Allah SWT dan Rasulullah Saw-pun akan mencintai kita lebih daripada cinta kita kepada Allah SWT. dan Rassulullah Saw. Jika Allah SWT. mencintai kita, maka Allah SWT-pun akan Ridho kepada kita. Jika Allah SWT. sudah Ridho kepada kita, maka itulah “surga” yang nyata bagi kita baik didunia dan di akherat kelak. Maka gapailah TAAT kepada Allah SWT. dan Rosulullah Saw.

Mengapa puasa Ramadhan diwajibkan ?

Karena banyak kebaikan didalamnya. Agar umat Muslim belajar menahan segala nafsu. Karena nafsu menjadi jalannya manusia jatuh kedalam jurang kemaksiatan, dosa dan kesengsaraan. Puasa Ramadhan yang berlangsung sebulan penuh, mengajar insan Muslim untuk taat kepada Allah SWT. dalam ibadahnya. Mengajar untuk menahan nafsu makan dan minum. Mengajar untuk belajar bersabar dalam perbuatan. Menahan marah. Menahan bergunjing. Menahan dari perbuatan maksiat. Menahan dari segala keburukan yang membuat Allah murka, dan menghimbau kepada insan Muslim untuk memperbanyak berbuat baik yang membuat keRidhoan Allah SWT. padanya.

Kalau dijabarkan lagi, keburukan-keburukan diatas yang harus dijauhi, lebih luas lagi. Puasa oleh Rosulullah Saw. diteladani sebagai sikap hidup taat yang tinggi kepada Allah SWT., sikap hidup yang penuh kesederhanaan, sikap toleransi kepada sesama yang menderita dan yang membutuhkan bantuan, sikap menghormati dan mendahulukan orangtua, sikap bersabar, dan lain sebagainya.

Buang jauh-jauh keraguan dan was-was dalam menjalankan Puasa Ramadhan bagi yang sedang sakit maag. Jika belum bisa menjalankannya karena sedang sakit, janganlah berkecil hati karena Allah Maha Mengetahui dan Maha Mengampuni. Akan tetapi janganlah memudah-mudahkan puasa Ramadhan hanya karena sakit yang sebenarnya masih bisa untuk berpuasa. Karena berpuasa sebenarnya cara Allah juga untuk menyehatkan diri manusia agar lebih sehat jasmani dan rohaninya.

Ibarat lambung adalah mesin, sudah setahun bekerja berat menggiling segala macam makanan, menurut Allah sebaiknya memang diistirahatkan agar kebugarannya pulih kembali dikemudian hari, setelah diistirahatkan selama sebulan untuk berpuasa, maka akan bisa bekerja lagi dengan lebih baik, lebih sehat. Lambung ibarat mesin kendaraan, maka dalam waktu tertentu harus turun mesin, dibongkar, dibersihkan dan diperbaiki, agar mobil kembali baik jalannya.

Berusahalah dengan keras untuk bisa berpuasa Ramadhan

Caranya menurut saya adalah :

  • Meyakini bahwa didalam Ramadhan terdapat beribu kebaikan bagi kehidupan dunia dan akherat, termasuk pengampunan dosa bagi kesembuhan segala macam penyakit. Sehingga hilang keragu-raguan dalam menjalankannya karena kondisi lambung yang sedang sakit. Pasti akan timbul semangat dalam diri.

  • Saya dulu, ketika maag belum sembuh, berusaha mati-matian dalam berusaha puasa Ramadhan. Hari pertama jam 8 pagi sudah batal karena lambung setengah mati sakitnya. Dan saya tidak kapok. Besuknya saya berpuasa lagi. Sambil evaluasi mengapa belum bisa berpuasa hingga sempurna ? Hari kedua berpuasa lagi, alhamdulillah kali ini bisa lebih lama puasanya. Jam 9 pagi batalnya. Saya tak putus asa. Saya terus dan terus mencoba berpuasa, sambil terus evaluasi dan interospeksi diri, mohon ampunan Allah serta mohon RahmatNya agar bisa berpuasa seharian penuh dengan sempurna. Alhamdulillah, walau saban hari selalu batal, namun batalnya selalu lebih lama 1 jam.

  • Dan pada akhirnya entah hari keberapa, saya lupa, saya bisa berpuasa 1 haru penuh tanpa halangan lagi. Saya sangat bersyukur tak terhingga. Dan sejak itu, tahun-tahun selanjutnya, alhamdulillah saya malah bisa berpuasa full 1 bulan, karena saya sudah menopause. Subhanallah. Sebuah usaha yang sungguh-sungguh tak akan pernah sia-sia. Itulah motto saya sejak muda.

  • Lalu kemudian yang harus diperhatikan adalah, ketika sedang mencoba berpuasa, harus sedia makanan untuk berbuka yang aman bagi lambung. Hal ini untuk jaga-jaga jika batal puasanya sebelum maghrib, sudah ada makanan yang siap untuk membatalkan puasa. Saya selalu sedia tepung kerut mentah dan gula aren/merah yang gampang dimasak dan cepat menyiapkannya, tidak harus masak nasi dan masak sayur bening, lama bukan ?

  • Jika bisa berpuasa full dalam satu hari, saya biasa berbuka dengan air madu hangat boleh, atau air teh encer dengan gula pasir 1 sendok kecil saja, lalu sesudah itu makan kurma yang lembut kadang 1 biji kadang 3 biji, lalu baru makan bubur tepung kerut secukupnya, baru sholat maghrib dan dzikir secukupnya. Makanan berbuka saya biasanya nasi lembek, lauk telur ayam kampung setengah matang dan sayur bening bayam, atau sop tanpa merica dan tanpa bumbu masak. Saya makan tidak pasti, melihat kondisi lambung. Jika lambung sedang nyaman, saya makan setelah isya, namun jika lambung lagi nggak enak, saya makan tapi sedikit sesudah sholat maghrib.

  • Setelah beberapa lama dari berbuka, menjelang sholat isya, biasanya saya mengkonsumsi suplemen yang aman bagi lambung (pilih salah satu : Bio Alpha R12, atau SGF, atau oles Cream Firmax3). 

  • Selama lambung belum sembuh, saya tak pernah sholat taraweh berjamaah di musholla atau masjid, karena cepat sekali. Untuk gerakan yang cepat ini kadang napas ngos-ngosan, maka harus duduk, maka kalau taraweh sholatnya duduk tak enak, takut mengganggu konsentrasi yang lain. Maka lebih baik saya taraweh dirumah saja.

  • Demikian juga dengan saat sahur. Ketika saya masih sakit, saya berusaha untuk sahur mendekati waktu imsya’. Karena hanya minum air madu, makan telur ayam kampung mentah 1 biji, dan makan bubur kerut secukupnya. Jarak beberapa menit saya konsumsi suplemen seperti diatas ( Boleh pilih : Bio Alpha R12, SGF dan oles Cream Firmax3)

  • Untuk buahnya, dalam waktu puasa saya hanya makan alpokat setengah jika besar, jika alpokatnya kecil sebuah, saya konsumsi flexible waktunya. Bisa saat menjelang isya, atau ketika sahur, ketika perut sedang tidak merasa penuh.

  • Ketika berbuka, dijaga agar perut tidak terasa penuh. Jika perut sudah merasa penuh, STOP ! hentikan semua keinginan untuk makan apapun. Karena itu sangat berbahaya, lambung bisa kambuh. Rugi kan ? Tak bisa berpuasa lagi ?

  • Sahur dengan makan hanya sedikit, lebih nyaman bagi lambung disiang hari, dibandingkan dengan sahur dengan full makanan, siang harinya biasanya ada-ada saja keluhan lambung.

  • Dalam berpuasa yang terpenting adalah bisa menempatkan diri, menjaga sikap serta perilaku baik kepada Allah SWT, Rosulullah Saw, kedua orang tua, suami, serta sesama yang lain. Karena jika semua sikap ini dijaga, akan mendatangkan ketenangan pikiran dan akan berpengaruh kepada ketenangan berpuasa. Namun jika ada ganjalan rasa, maka dapat dipastikan dalam menjalankan puasa akan ada perasaan tidak tenang dan gangguan-gangguan puasa.

  • Usahakan dalam masa-masa berbuka dan sahur bisa mengatur minum yang cukup agar tidak terjadi dehidrasi tubuh.

  • Dalam masa berpuasa, hendaklah memperbaiki ibadah dalam semua bentuknya. Sholat, Zakat, Sedekah, Berdzikir, Membaca Al Qur’an dan memperbaiki silaturahmi yang sebelumnya mungkin terganggu.

  • Semoga, kita kaum Muslimin dapat menjalankan ibadah Puasa Ramadhan dengan baik. Aamiin.


Demikianlah artikel “Tips Yang Bermanfaat Ketika Menjalankan Puasa Ramadhan”. Semoga bermanfaat. Aamiin.

Terima kasih atas kunjungan Anda di Blog ini. Juga terima kasih bagi Anda yang telah donasi “Klik” pada iklan-iklan Adsense di Blog ini. Semoga kebaikan Anda mendapat balasan keberkahan yang luas dari Allah SWT. Aamiin Yaa Robbal’alamiin.

Ingin mengunjungi Toko Online saya "Solusi Sakit Maag" ? Disini !

Sudah memakai ini belum ?

Purworejo, 19 Maret 2022,

Salam Penulis,
NiniekSS.

Labels: Tips

Thanks for reading TIPS YANG BERMANFAAT KETIKA MENJALANKAN PUASA RAMADHAN. Please share...!

0 Komentar untuk "TIPS YANG BERMANFAAT KETIKA MENJALANKAN PUASA RAMADHAN"

Back To Top